0 Cara Memasang Clockwork Mod Recovery 5 Pada Samsung Galaxy Fit


Galaxy Fit.   5 adalah recovery yang sudah di modifikasi (custom) yang sangat berbeda dari recovery bawaan. Clockwork Mod Recovery (CWM) 5 banyak memiliki kelebihan dari recovery bawaan maupun CWM versi sebelum nya dan memiliki tampilan yang lebih futuristik dan lebih mudah di gunakan. 
Untuk memulai proses pemasangan. Pertama, sobat semua harus menyiapkan bahan-bahan yang diperlukan untuk memulai proses pemasangan CWM 5, yaitu:
  • PC / Laptop
  • Kabel USB
  • Download BENI_v1.0.ops disini 
  • Download ODIN Multidownloader di sini
  • Download Clockwork Mod Recovery 5. Klik disini. Setelah sobat mendownload bahan bahanya ,silahkan ekstrak file nya dan tempatkan dalam satu folder agar mudah ditemukan.
Langsung saja :
1. Masuk ke download mode, tekan Volume Down + Tombol Home + Power
2. Colokkan USB ke komputer
3. Buka ODIN, pastikan muncul tulisan "detected" dan ada tulisan "GT-S5670" di atas


4. Masukkan :
  •    BENI_v1.0.ops di bagian "OPS"
  • CWM5_ext4_v2.tar di bagian "One Package"
5. Klik Start, dan tunggu prosesnya hingga selesai
6. Selamat  Samsung Galaxy Fit anda sudah terinstal Clockwork Mod Recovery
  • Jika ingin masuk ke CWM, tekan Tombol Home + POWER agak lama
Sedikit Penjelasan
CWM adalah Custom Recovery. Sebenarnya di Galaxy Fit sudah ada fitur recovery bawaan. Tetapi kurang lengkap. Jika CWM sudah di instal, anda bisa flash Custom ROM seperti Cyanogenmod tanpa bantuan komputer.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Larose Android Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates